12.19.2014

Dia lebih baik dariku



Saat berada di dalam rumah, seseorang lebih mudah menjaga diri dan menata hati..

Mulailah..

Tatkala ia keluar dari pintu, beragam "penyakit hati" akan berusaha menjangkiti...

Hasad, iri, dengki, sombong, ujub, dan sejenisnya..

Cobalah ketika kaki mulai melangkah keluar rumah.

Ikuti nasihat Bakar bin Abdullah rahimahullah berikut:

“Apabila engkau menjumpai orang yang lebih tua usianya darimu, katakanlah:

“Orang ini sudah mendahuluiku dalam beriman dan beramal shalih, ia tentu lebih baik dariku...”

Apabila engkau melihat orang yang lebih muda umurnya darimu, ucapkanlah:

“Aku telah mendahuluinya berbuat dosa dan kemaksiatan, tentu ia lebih baik dariku...”

(Shifatush Shafwah: 3/248, Ibnu al-Jauzi)

Nabi shallallahu 'alahi wasallam bersabda,

وَمَا تَوَاضَعَ أَحَدٌ لِلَّهِ إِلاَّ رَفَعَهُ اللَّهُ

"Dan tidaklah seseorang berlaku tawadhu' karena Allah melainkan akan Allah tinggikan derajatnya.." (HR. Muslim: 2588)

Apabila saat ini kita bersiap-siap keluar rumah...

Maka bersamaan itu pula bersiap-siap untuk berucap:

"Dia lebih baik dariku..."

@sahabatilmu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar